Cara Mengatasi Konin Macet Bunyi

Mengatasi Konin Macet Bunyi, Konin merupakan burung tipe petarung atau fighter. Konin memiliki suara yang sangat bagus dan merdu.

Konin disukai oleh para kolibri mania selain dari gaya tarungnya tapi juga karena suaranya. Tak heran jika para penghobi burung menyukai burung kecil dan unik ini.

mengatasi konin macet bunyi
source : image google

Saat burung drop mental atau sakit biasanya ditandai dengan malas bunyi atau macet bunyi. Bisa juga karena kita sering ganti-ganti setingan pakan sehingga metabolisme burung terganggu.

Ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi burung macet bunyi. Modal utama yang harus dimiliki adalah kesabaran dan ketelatenan.

cara pertama yang bisa kita lakukan adalah dengan mengembalikan pola rawatan sebelumnya. Usahakan jangan sering gonta-ganti nektar karena konin sangat sensitif terhadap perubahan pakan yang terlalu sering.

Kedua gantang burung di dekat air yang mengalir seperti aquarium atau dekat kamar mandi. Bisa juga dengan memperdengarkan suara gemricik air lewat mp3.

Suara gemricik air dipercaya dapat merangsang burung agar cepat bunyi. dan juga dipercaya dapat menghilangkan stres pada burung.

Ketiga, janganlah sering-sering memperlihatkan konin satu dengan yang lain. Hal ini bertujuan untuk menjaga mental burung agar tidak drop.

Untuk konin bahan ombyokan yang macet bunyi biasanya disebabkan karena stres dan kurang gizi. Karena selama di dalam ombyokan perawatan burung kurang diperhatikan.

Mengatasi Konin Macet Bunyi setelah dirawat kurang lebih satu bulan biasanya sudah mulai bunyi. Kunci utamanya adalah perbaiki kondisi burung dengan sabar dan telaten.