Tampilkan postingan dengan label Kolibri Ninja. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kolibri Ninja. Tampilkan semua postingan
Cara membedakan Kolibri Ninja dengan Black Sunbird Grayi

Cara membedakan Kolibri Ninja dengan Black Sunbird Grayi

Cara membedakan Kolibri Ninja, Para pembaca setia Rumah Kolibri yang saya rindukan. Mohon maaf sekali jika beberapa waktu belakangan ini Rumah Kolibri sedang vakum. Dikarenakan adanya kesibukan yang tidak bisa ditinggalkan.

Dalam kesempatan kali ini saya akan membahas tentang cara membedakan antara Kolibri Ninja (Konin) dengan Black Sunbird Grayi. Tema ini saya ulas karena masih banyak orang yang bingung dalam membedakan diantara keduanya.

Baik dari segi fisik maupun corak warna keduanya memiliki perbedaan yng sangat mencolok. Namun bagi anda yang kurang teliti pasti sulit untuk membedakan diantara keduanya.

Ada bebrapa perbedaan yang bisa kita jadikan tolok ukur diantara keduanya, mulai dari ukuran tubuh, warna merah pada bulu dada, dan warna pada bulu leher. Dibawah ini akan saya bahas beberapa tips membedakan antara burung Konin (Kolibri Ninja) dengan Black Sunbird (BS) Grayi.

beda antara konin dengan BS grayi
foto dari google

1. Ukuran tubuh

Dalam hal ini jelaslah bahwa ukuran tubuh Black Sunbird jauhlah lebih besar daripada konin. Secara umum perbedaan ukuran keduanya Black sunbird memiliki ukuran tubuh 11-11.5 cm sedangkan Konin memiliki panjang tubuh 9-10 cm. perbedaan memang sedikit sehingga banyak orang yang masih bingung dalam membedakan keduanya.

2. Batas warna merah pada bulu dada.

Pada Konin warna merah pada bulu dada sampai ke perut. Sedangkan warna merah pada Black sunbird hanya sebatas pada dada. Lihat ilustrasi dibawah ini.

cara membedakan konin dengan black sunbird grayi
Foto dari Facebook

3. Warna bulu pada tenggorokan.

Pada Konin warna bulu tenggorokan tidak terdapat garis tegas biru di sisi kanan kiri bulu tenggorokan. Sedangkan pada Black Sunbird terdapat garis tegas biru di sisi kanan kiri bulu tenggorokan. Coba lihat gambar pertama..

Dari ketiga perbedaan diatas dapat kita ambil sebuah cara dalam membedakan antara Konin dengan Black Sunbird. Semoga metode memudahakan anda dalam memahami tentang dunia burung madu.

Mungkin itu yang dapat saya sampaikan dalam kesempatan kali ini. Kita akan ulas cara memebedakan antara kolibri wulung dengan kolibri kelapa dipostingan selanjutnya.

Cara Memilih Kolibri Ninja Betina Untuk Setingan Betina

Cara Memilih Kolibri Ninja Betina Untuk Setingan Betina

Akhir-akhir ini marak didalam perlombaan konin yang menerapakan setingan menggunakan kolibri ninja betina. Juga sudah banyak para kolibri mania yang mencoba melakukan breeding.

Dalam hal lomba setingan betina memang makin banyak digunakan karena dinilai mampu membuat burung tampil oke saat digantang.

Dengan memakai kolibri ninja betina burung lebih cenderung bongkar isian dan tampil nagen.

setingan kolibri ninja betina untuk lomba
source : facebook image

Dulu penggunaan betina hanya dipakai buat ngecash konin jantan ketika mau digantang saja dengan cara melihatkan burung jantan dan betina.

Tapi kini penerapan menyatukan betina dikandang (jodoh) merupakan cara baru yang dinilai sangat bagus selain setingan tunggal.

Dengan menjadikan satu antara konin jantan dengan  konin betina maka birahi burung jantan menjadi stabil.

Burung yang awalnya saat digantang terlalu banyak loncat dan nembak-nembak saja setelah diterapkan cara ini burung menjadi stabil.

Setingan ini tidak semudah membalikan telapak tangan sebab perlu dilakukan penjodohan terlebih dahulu penyeesuaian kapan saatnya betina dipisah.

Semua itu harus dilakukan trial error dan uji coba saat burung digantang untuk menentukan setingan yang tepat.

Disisi yang lain betina kini juga diburu untuk dilakukan breeding konin. Sudah banyak orang yang mencoba bahkan ada yang sudah berhasil.

Ada beberapa kriteria betina yang bisa kita gunakan dalam memilih betina yang bagus untuk dijadikan setingan lomba maupun di pakai untuk breeding kolibri ninja.

Umur
Pilihlah kolibri ninja betina yang sudah berumur dengan kata lain minimal sudah mabung 2 kali semenjak ijoan. Bisa dilihat dari paruh yang sudah menghitam dan bulu berubah menjadi abu-abu.

Birahi
Pilihlah burung yang sudah birahi (lenjeh) dimana ketika dilihatkan burung jantan betina ngeper (menggerakan sayapnya) pertanda sudah siap dikawin.

Betina seperti ini biasanya cepat dalam proses penjodohan.

Body (katuranggan)
Untuk dijadikan breeding pilihlah betina yang memiliki tubuh yang panjang dengan kaki yang seimbang dengan panjang tubuh.

Jangan pilih betina yang pendek dan bulat untuk mencetak generasi yang bagus.

Untuk setingan beti pilihlah burung yang rajin bunyi dan tampak sehat dan mudah berjodoh dengan konin jantan milik anda.

Itulah beberapa tips dalam memilih betina kolibri ninja untuk dijadikan setingan betina maupun di breeding.

Cara Memilih Bakalan Burung Kolibri Yang Bagus

Cara Memilih Bakalan Burung Kolibri Yang Bagus

Memilih burung bakalan merupakan suatu tradisi yang biasa dilakukan ketika kita akan membeli burung. Karena hampir sebagian besar penjual menggunakan metode campur dalam satu kandang besar agar mudah perawatannya.

Dalam memilih burung bakalan dalam ombyokan memang perlu kehati-hatian dan pertimbangan yang tepat. Sebab didalam ombyokan terdapat banyak burung yang dijadikan satu tanpa kita ketahui kondisinya.

burung bakalan
source : Facebook image

Ada beberapa pakem yang harus kita perhatikan saat ngombyok untuk mendapatkan kolibri yang bagus dan berkualitas. dianatarnya adalah dari segi kesehatan, jenis kelamin, katuranggan dan karakter.

Berikut ini saya jelaskan satu persatu tentang pakem di atas :

Kesehatan
Pilihlah burung yang dalam kondisi sehat, lincah dan gemuk. Jangan memilih burung yang hanya diam saja di tangkringan dan nampak lesu.

Saat memilih usahakan burung jangan dijemur tapi taruh ditempat yang teduh biar kita tahu mana burung yang benar-benar sehat. Pilihlah burung yang makannya rakus dan usahakan sudah makan kroto.

Jenis kelamin

Inilah point penting yang harus di perhatikan karena harapan kita adalah membeli burung yang jantan. Sebelum mengombyok pelajari terlebih dahulu tentang perbedaan jantan dan betina burung kolibri yang akan anda pilih.

Anda bisa mempelajarinya di blog rumah kolibri ini sebab disini sudah banyak dibahas tentang perbedaan jantan betina burung kolibri yang ada di Indonesia.

Pastikan terlebih dahulu burung yang anda pilih tersebut berjenis kelamin jantan. Jika anda masih ragu pilihlah burung yang sudah ada trotol jangan pilih yang masih ijoan.

Meskipun trotol harganya sedikit ebih mahal daripada ijoan namun kepastian jantannya sudah seratus persen.

Katuranggan
Untuk katuranggan pilihlah burung yang berbadan tegap, body panjang, jika berdiri tegak, kepala cenderung mendongak keatas. Sorot mata tajam dan bola mata besar dan belo, sayap rapat, kaki jingkring.

Karakter
Pilihlah burung yang terkesan galak, dan bersifat territorial (galak jika didekati burung lain) diombyokan. Burung yang bunyi di ombyokan juga tergolong berkarakter bagus. Tapi jangan sampai terkecoh bahwa betina juga rajin bunyi saat diombyokan.

Itulah beberapa cara dalam memilih ombyokan kolibri yang bagus dan prospek kedepannya. Sebelum ngombyok sebaiknya anda memahami beberapa tips yang saya sebutkan diatas.

Rahasia Rawatan Harian Kolibri Ninja (Konin) Lomba

Rahasia Rawatan Harian Kolibri Ninja (Konin) Lomba

Rawatan Harian Kolibri Ninja, Kali ini kami mencoba membagikan rahasia perawatan harian konin lomba. Agar anda semua lebih mudah memahami dan segera mengikuti para jawara lapangan yang sudah duluan menjadi juara.

Sekali lagi kami beritahukan bahwa perawatan ini bersifat umum dan tidak memastikan bahwa burung akan langsung juara. Semua harus diimbangi dengan kondisi burung, performa, dan karakter burung tersebut.

Rawatan Harian Kolibri Ninja
source : image google

Memang ada perbedaan antara perawatan konin biasa dengan konin yang dilombakan. Untuk konin harian kita jarang main kerodong dari pagi sampai sore bahkan malam tidak dikerodong.

Namun bagi konin lomba kerodong merupakan piranti wajib yang harus dikenakan setiap harinya baik siang ataupun malam. Hal ini berguna untuk menjaga kestabilan emosi dan birahi burung agar tetap stabil dan burung tetap fighter.

Like Fanspage kami : Fanspage Facebook Rumah Kolibri

Pada pagi hari setelah bangun tidur keluarkanlah burung dari dalam rumah. Buka kerodong lalu gantang di teras agar burung menikmati suasana pagi yang sejuk. Lakukan sampai mathari bersinar terang dan sudah terasa panas.

Selanjutnya bersihkan kandang burung dari kotoran dan ganti pakan dan minum dengan yang baru. Jangan lupa air harus diganti setiap pagi biasanya saat dijemur burung akan mandi.

Setelah proses penjemuran selesai burung diangi-anginkan agar burung merapikan bulu-bulunya setelah mandi. Biarkan burung berkativitas untuk makan, minum, terbang kesana kemari dan berkicau.

Baca juga : Racikan Pakan Kolibri Ninja Agar Cepat Gacor

Kurang lebih 1 jam lebih kerodong burung lagi masukan kerumah sampai keesokan harinya. Lakukan kegiatan ini rutin setiap harinya terutama pembersihan kandang.

Untuk asupan manis setiap harinya bisa disediakan susu yang dicampur dengan madu dengan perbandingan 1:1. Kroto harus diberikan tiap hari agar burung tetap sehat dan rajin bunyi. Tidak ada takaran untuk berapa pemberian kroto asal habis saja.

Pada H-1 burung dijemur agak lama sampai mandi sendiri. Ganti pakan dengan air gula dicampur madu. Kroto tetap diberi sekiranya satu hari habis. Full kerodong dan jauhkan dari burung lain agar burung istirahat.

Pada hari H sebelum berangkat ke gantangan bersihkan sangkar ganti air minum. Berikan kroto sebanyak mungkin dan air gula sedikit saja kiranya cukup untuk sampai di tempat gantangan. Full kerodong lagi siapkan tas ransel.

Setelah sampai ditempat gantang usahakan 30 menit sebelum naik gantangan sudah sampai tempat. Untuk pengkondisian burung diarena lomba. Gantang burung ditempat yang teduh dan tenang samnbil dicek pakan dan air minum. Bersihkan sangkar jika kotor jangan lupa isi ulang air gula dan air minum.

Tunggu sampai kelas konin dipanggil dan jangan lupa burung tetap dikerodong sampai di tempat gantangan baru dibuka. Itulah sedikit gambaran tentang Rawatan Harian Kolibri Ninja.

Cara Memilih Katuranggan Konin Yang Bagus dan Prospek Juara.

Cara Memilih Katuranggan Konin Yang Bagus dan Prospek Juara.

Cara Memilih Katuranggan Konin, Sudah lama nggak update blog ini lagi setelah banyak kegiatan di tempat kerja. Sampai-sampai blog ini vakum tidak pernah update postingan sama sekali.

Kali ini Rumah Kolibri akan sedikit membahas bagaimana mengetahui ciri-ciri katuranggan konin. Agar kita bisa tepat dalam memilih mana yang prospek kedepannya dan bisa menjadi juara.

Saat kita ingin mencari bahan yang prospek di dalam ombyokan muda hutan. Pasti kita akan merasa kesulitan saking banyaknya burung dikandang.

cara memilih katuranggan konin
source : image google

Belum lagi kalau pas lagi apes ketika kita sudah dapat pilihan yang bagus kalah duluan sama orang lain. Mungkin anda juga termasuk orang yang mengalami hal semacam ini ketika ngombyok.

Dulu ketika awal-awal saya belajar memelihara konin pasti dibuat bingung ketika memilih bahan yang bagus. Terkadang nungguin berjam-jam lamanya tapi pulang dengan tangan kosong karena masih ragu-ragu.

Hal-hal seperti ini sering saya alami berklai-kali karena masih belum memiliki pakem yang pas dalam memilih. Berulang kali sering kecewa dengan pilihan sendiri itupun hasil ngombyok berjam-jam.

Sebagian besar para penghobi konin ketika ngombyok pasti yang dicari adalah burung yang bunyi terlebih dahulu. Dengan harapan burung tersebut bermental bagus karena berani bunyi atau ngeriwik sesekali diombyokan.

Cara ini memang tepat karena logikanya burung yang mau bunyi di ombyokan pasti memiliki nilai plus tersendiri. Kemungkinan burung tersebut bermental bagus dan juga burung tersebut sehat dan tidak bisu, hehehe.

Namun akan lebih baik jika kita juga memperhatikan faktor-faktor lain agar pilihan kita sesuai dengan apa yang kita harapkan. Tidak selamanya burung yang bunyi diombyokan pasti calon juara sedang yang hanya diam bermnetal jelek.

Sejatinya semua burung konin memiliki bakat untuk menjadi juara tinggal bagaimana kita mengasahnya. Perawatan yang benar memiliki peran yang sangat besar bagi mental burung.

Kali ini akan saya jelaskan tentang apa saja yang perlu dipehatikan ketika kita memilih bahan ombyokan yang bagus. Trik ini selalu saya lakukan ketika ngombyok konin bahkan sampai saat ini masih saya pakai.

Bagaimana penjelasannya? Mari kita lanjutkan pembahasan ini agar lebih paham. Hal yang harus kita perhatikan Cara Memilih Katuranggan Konin yang bagus ada berbagai patokan dibawah ini.

1. Memiliki postur yang panjang.
2. Kaki panjang tidak pendek.
3. Ketika bertengger badan tegap tidak merunduk.
4. Sorot mata tajam dang terlihat galak.
5. Paruh tebal serasi dengan panjang tubuh tidak terlalu panjang maupun pendek.
6. Fisik burung utuh tidak ada yang cacat.

Itu tadi pembahasan bagaimana memilih konin yang bagus dan prospek kedepannya. Selain itu kita juga harus memperhatikan volume burung, dan mental burung.

Cara Mengatasi Konin Macet Bunyi

Cara Mengatasi Konin Macet Bunyi

Mengatasi Konin Macet Bunyi, Konin merupakan burung tipe petarung atau fighter. Konin memiliki suara yang sangat bagus dan merdu.

Konin disukai oleh para kolibri mania selain dari gaya tarungnya tapi juga karena suaranya. Tak heran jika para penghobi burung menyukai burung kecil dan unik ini.

mengatasi konin macet bunyi
source : image google

Saat burung drop mental atau sakit biasanya ditandai dengan malas bunyi atau macet bunyi. Bisa juga karena kita sering ganti-ganti setingan pakan sehingga metabolisme burung terganggu.

Ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi burung macet bunyi. Modal utama yang harus dimiliki adalah kesabaran dan ketelatenan.

cara pertama yang bisa kita lakukan adalah dengan mengembalikan pola rawatan sebelumnya. Usahakan jangan sering gonta-ganti nektar karena konin sangat sensitif terhadap perubahan pakan yang terlalu sering.

Kedua gantang burung di dekat air yang mengalir seperti aquarium atau dekat kamar mandi. Bisa juga dengan memperdengarkan suara gemricik air lewat mp3.

Suara gemricik air dipercaya dapat merangsang burung agar cepat bunyi. dan juga dipercaya dapat menghilangkan stres pada burung.

Ketiga, janganlah sering-sering memperlihatkan konin satu dengan yang lain. Hal ini bertujuan untuk menjaga mental burung agar tidak drop.

Untuk konin bahan ombyokan yang macet bunyi biasanya disebabkan karena stres dan kurang gizi. Karena selama di dalam ombyokan perawatan burung kurang diperhatikan.

Mengatasi Konin Macet Bunyi setelah dirawat kurang lebih satu bulan biasanya sudah mulai bunyi. Kunci utamanya adalah perbaiki kondisi burung dengan sabar dan telaten.

Ciri Kolibri Ninja Siap Lomba

Ciri Kolibri Ninja Siap Lomba

Ciri Kolibri Ninja Siap Lomba, Kini kolibri ninja semakin eksis di kelas gantang dan sudah mendpatkan tempat tersendiri bagi para konin mania di Indonesia. Burung kecil nan indah ini merupakan burung fighter sejati bukan burung koloni.

 

Sehingga burung ini sangat cocok jika dilombakan karena karakter tarungnya yang sangat bagus.
Karakter dan gaya kolibri ninja saat di adu hampir sama dengan burung kacer yaitu ngobra.

 

Konin juga termasuk burung yang dapat menirukan suara burung lain atau bisa kita masteri suara burung lain.

 

Hampir di seluruh kota dijawa khususnya sudah membuka kelas kolibri ninja di setiap event-event gantangan. Kini para Event Organiser (EO) sudah melirik burung kecil ini.

 

Meski jumlah peserta yang masih bisa dibilang sedikit namun tidak menyurutkan para konin mania dalam menyebar virus konin ke seluruh para kicau mania.

 

Perkembangan gantangan dan bertambahnya peminat kolibri sekarang ini menunjukan bahwa kini konin semakin eksis dilapangan. Tidak tanggung-tanggung EO sekelas BnR dan EBOD telah membuka kelas konin bahkan di PRESIDEN CUP 2016 kemarin.

 

Namun masih banyak juga para konin mania yang masih ragu untuk mencoba membawa burungnya ke arena gantangan. Mereka masih ragu dan malu apakah burungnya mau kerja atau tidak saat di gantang.

 

Perlu kita tahu bahwa para jawara-jawara konin dilapangan juga berawal dengan burung hanya diam saja saat digantang pertama kali.

Hal ini burung perlu kebiasaan bertemu dengan lawan untuk memunculkan karakter fighternya. Semakin sering anda mengajak jalan-jalan burung anda ke gantangan atau ngecas bareng temen maka semakin mengasah mental burung anda.

Jika masih malu di gantangan mulailah dari kopdar bersama konin mania disekitar anda dan gantang bareng-bareng sambil kita amati dan evaluasi. Apa kekurangan burung kita apakah terlalu birahi atau masih kurang birahi.

 

Dibawah ini akan saya berikan ciri-ciri burung yang sudah siap naik di gantangan atau arena lomba. Dengan catatan burung sudah terbiasa di event gantangan.

 

Bagi burung yang belum terbiasa digantang diawal-awal biasanya hanya diam, loncat-loncat dan nembak-nembak saja. Lambat laun akan mampu bertarung dan mengeluarkan isiannya.

Kolibri ninja siap di gantang
source : image facebook

Ciri Kolibri Ninja Siap Lomba tersebut antara lain :

Pertama, ketika dirumah burung terlihat gacor dan ngobra-ngobra. Ini pertanda burung dalam keadaan top perform atau dalam kondisi birahi.

Kedua, saat di kerodongpun burung tetap bunyi dan ngobra-ngobra. Hal ini menunjukan bahwa burung memang siap di ajak jalan-jalan ke gantangan.

Ketiga, ketika krodong kita buka sedikit atau di lepas burung langsung menunjukan gaya tarungnya baik ngobra atau meliuk-liuk loncat dari satu tangkringan ke tangkringan lain.

 

Keempat, saat burung ditaruh dibawah tanpa dikerodong burung tetap bunyi dan bergaya seperti ketika di adu dengan konin lain.

Kelima, ketika burung ditemukan dengan konin lain dengan jarak 1 meter mau kerja berarti burung anda sudah siap tampil diatas gantangan.

Ciri-ciri diatas merupakan indikator kita untuk mengetahui apakah burung kita sudah siap atau belum. Kelima tips diatas tidak bisa dijadikan patokan murni karena burung memiliki banyak karakter yang tidak bisa ditebak.

 

Namun setelah beberapa pengamatan hampir sebagian besar seperti ciri-ciri diatas.

Apakah Perbedaan Dada Coklat dan Dada Merah?

Apakah Perbedaan Dada Coklat dan Dada Merah?

F.A.Q (Frequently Asked Question)
Apakah Perbedaan Dada Coklat dan Dada Merah?
Sekedar usul ya om, tidak ada niat berselisih atau menyangkal. Niat ingsun mencurahkan pendapat.

Sejatinya Leptocoma Sperata atau biasa di sebut kolibri ninja/konin/kolibri raja/kolibri tasik. Secara alami atau takdir dari sononya memiliki warna bulu dada “MERAH”. Baik itu yang berada di Jawa, Sumatra, Malaysia, dan Filipina, dll.

perubahan bulu dada konin
Perubahan bulu dada pada konin

 

Kenapa bisa berubah coklat, hitam, ke abu2an?

Hal ini terjadi akibat kurangnya asupan unsur X pada saat burung berada pada rawatan Manusia. Dimana unsur X ini merupakan pembentuk pigmen merah pada bulu burung. Atau lebih bekennya disebut degradasi warna bulu.


Kapan perubahan bulu dada bisa muncul coklat, hitam, merah?
Perubahan ini terjadi setelah burung mengalami selesai mabung. Jadi tidak perlu hitungan tahun. Dimana setelah mabung bulu bisa jadi coklat, merah atau hitam tergantung unsur X itu tadi?
Adakah ada urutan degradasi warna secara pasti?
Tidak ada. Karena perubahan terjadi karena pengaruh unsur X. Bisa jadi dari merah ke coklat, coklat ke merah, merah kehitam. Yg jelas tidak ada kepastian urutan.
Apakah jawa berbulu dada coklat?
Tidak, saat anda dapat dari tangkapan Alam yang sudah dewasa pasti dada merah.

Tapi kok saya beli trotol/ijo lokal setelah mabung jadi coklat?
Itu sebenarnya karena unsur x tadi. Tidak hanya lokal dari sumatrapun kalo dari ijo/trotol (bulu dada belum merah) besar kemungkinan akan menjadi coklat bila kita rawat di sangkar dengan catatan kekurangan unsur X juga. Punyaku ijoan sumatra setelah mabung jadi coklat dadanya. 🙂
Tapi kok konin sumatra dadanya merah?
Iya memang, karena sudah fulmet pas ditangkap. Tapi punya temen yang awalnya merah (konin smuatra) setelah mabung jadi coklat juga.
Jadi apa yang membedakan dada merah dan dada coklat?
Sebenarnya sama saja kok. Tapi bisa kita jadikan patokan saat membeli pasti kalo dada coklat minimal sudah satu kali mabung dirawat oleh si empunya atau bahkan lebih. Sedangkan yang merah masih ragu2 antara lama atau masih rawatan baru.
 
Lalu apakah burung bisa selamanya merah jika kita rawat?

Sebenarnya bisa asal terpenuhi unsur X yang membuat bulu tetap merah. Tapi, hal tersebut sangatlah sulit dan tidak gampang. Kita syukuri aja apa yang ada. Yang penting burung sehat dan rajin bunyi. Burung senang pemilik juga senang.

Apa yang dimaksud unsur X itu?

Beta Caroten dan Cantaxanthin
Cara Membedakan Jantan Kolibri Ninja Yang Masih Ijo

Cara Membedakan Jantan Kolibri Ninja Yang Masih Ijo

Cara Membedakan Jantan Kolibri Ninja memanglah burung yang kini sedang banyak diminati oleh para kicau mania di Indonesia. Karena memiliki suara yang bagus dengan crecetan yang panjang dan tajam.

Memelihara Konin memang lebih bagus semenjak masih ijo atau yang sudah muncul trotol metalik. Karena pada masa ini burung lebih mudah beradaptasi dan sangat mudah untuk dimasteri sesuai keinginan kita.

Namun membedakan jantan betina kolibri ninja ketika masih ijo memanglah sulit. Namun jika sering kita melihat dan mempraktekan lama-lama kita akan tahu mana yang jantan dan mana yang betina.

Sebenarnya tidak begitu sulit dalam membedakan asal kita tahu ciri-ciri yang jantan dan betina. Kali ini akan diulas ciri-ciri jantan dan betina ketika masih ijo.

rahasia memilih ombyokan konin yang bagus
Konin Ijoan prospek

Ciri – ciri kolibri ninja jantan ketika masih ijo
–    Pangkal paruh berwarna orange pekat (pertanda burung masih sangat muda)
–    Ada semburat garis di kedua sisi tenggorokan yang jelas dan tebal.
–    Ada semburat orange/merah pada punggung dekat sayap
–    Bulu dada kuning lebih pekat

Ciri – ciri kolibri ninja betina ketika masih ijo
–    Pangkal paruh berwarna putih atau orange namun kurang pekat
–    Tidak ada semburat garis di kedua sisi misal ada hanya lah tipis tidak tebal dan tegas
–    Tidak ada semburat orange/merah pada punggung
–    Bulu dada kuning pudar
Diatas merupakan ciri-ciri dalam memilih jantan ketika masih di dalam ombyokan. Semoga bisa membantu anda semua dalam membedakan jantan betina kolibri ninja yang masih ijo. Jika anda masih ragu dalam membedakannya lihatlah postingan tentang ciri-ciri kolibri ninja jantan ketika masih ijo.
.
membedakan jantan betina konin ombyokan
perbedaan jantan betina konin ijo muda hutan